Workshop Kreasi Kain Flanel (Coming Soon)

Worshop kreasi kain flanel bersama rumah kreasi OwBiestro masih Coming Soon ya, tapi ini contekan materinya. Semoga berminat untuk ikutan :)

Sekilas Mengenai Kreasi dari kain flanel
Kerajinan tangan (handmade) dengan bahan baku kain flanel saat ini menjadi salah satu kerajinan yang diminati beragam kalangan. Proses produksi yang mudah serta karakter warna yang menarik menjadikan flanel banyak digunakan sebagai bahan baku aneka kreasi kerajinan. Di samping itu, melimpahnya bahan baku di pasaran juga menjadi salah satu faktor flanel disukai banyak pelaku handmade. Sehingga tidak mengherankan apabila muncul aneka jenis kreasi flanel yang digilai banyak orang.
Selain pelaku handmade, kerajinan flanel juga banyak digemari oleh anak-anak maupun orang dewasa. Boneka, tas, souvenir, dompet, gantungan kunci, bantal, serta box tissue merupakan beberapa kreasi flanel yang banyak diproduksi serta disukai berbagai kalangan. Dengan harga yang terjangkau, kerajinan flanel kini banyak diburu, baik sebagai koleksi maupun souvenir untuk aktivitas sehari-hari.
Lucu dan unik menjadi kesan pertama ketika kita menikmati atau melihat aneka jenis kerajinan flanel. Kini tidak sedikit pihak-pihak yang memodifikasi kreasi flanel dengan sentuhan bahan lainnya. Inovasi tersebut menjadikan semakin menjadikan kerajinan tangan (handmade) kain flanel semakin menunjukkan kelasnya sebagai kerajinan yang bernilai jual tinggi.

Spesifikasi Produk :
  1. Bahan Baku
    Terbuat dari bahan baku kain flanel dengan berbagai sentuhan tambahan accessories lainnya.
  2. Jenis Produk
    Boneka, box tissue, dompet, tas, tas hape, bantal, gantungan kunci, dll
  3. Kapasitas
    Kapasitas menyesuaikan, mengikuti permintaan.
  4. Keunggulan
    Unik, cantik, dengan harga yang terjangkau.
Berikut hasil dari kerajinan flanel, lucu-lucu ya ^^:
 





 

Post a Comment

 
Support : Copyright © 2011. OwBiestro Online Shop - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger